MALANG – Penuh haru dan rasa bangga, para wisudawan SMK Muhammadiyah 1 Kota Malang atau disebut SMK Muhisa resmi dinyatakan lulus seratus persen. Dalam sambutannya, Kepala SMK Muhisa, Drs. Arif Efendi, menyampaikan ucapan selamat kepada peserta didiknya yang sudah berjuang selama tiga tahun di SMK Muhisa.
Wisuda SMK Muhisa tahun ini diselenggarakan di salah satu hotel bintang lima di pusat kota (11/5). Sebanyak 235 murid dari angkatan 53 “MATHREE” resmi dinyatakan lulus. Arif menyebutkan bahwa sebagian dari wisudawan bahkan sudah ada yang diterima kuliah perguruan tinggi negeri, bekerja, dan bersiap berangkat ke Jepang untuk kuliah-kerja di Alice International College (AIC).
Arif mengajak seluruh wisudawan dan tamu undangan melihat bagaimana flashback perkembangan selama tiga tahun di SMK Muhisa melalui tayangan video. Banyak yang sudah SMK Muhisa ajarkan kepada wisudawan. Dirinya berpesan untuk wisudawan agar tidak lupa selepas wisuda nanti menyampaikan rasa terima kasih dan meminta maaf yang sebanyak-banyaknya kepada orang tuanya masing-masing.
“Selamat untuk anak-anakku semua, kalian menjadi hebat berkat doa orang tua kalian semua,” ujar Arif.
Menjadi bentuk apresiasi yang selalu SMK Muhisa lakukan, diadakannya Gelar Prestasi kepada beberapa perwakilan dari murid yang sudah diterima kuliah-kerja. Arif sangat berharap kepada wisudawan yang lainnya untuk tetap semangat dan menjemput kesuksesan masing-masing.
Pada wisuda tahun ini juga dimeriahkan dengan beragam aksi penampilan dari siswa-siswi SMK Muhisa. Ada yang menampilan tarian khas dari Ishikawa Jepang, tari tradisional Merak asal Jawa Barat, tari Jejer Jaran Dhawuk asal Banyuwangi, Seni Tapak Suci, Saung Angklung Muhisa, dan seni vokal. Bahkan salah satu wali murid juga turut serta menyumbangkan sebuah lagu. (humas smk muhisa/hamara)